Minggu, 07 Maret 2010

10 tips pernikahan bahagia (boleh dicoba :-D)

1. Jangan marah pada waktu yang sama. Kasian tetangga. (Efesus 5:1)

2. Jangan berteriak pada waktu yang sama, kecuali ada maling atau kebakaran.
(Matius 5:5)

3. Kalau bertengkar cobalah mengalah untuk menang. Kan ada pepatah: "yang
waras ngalah" (Amsal 16:32)

4. Tegurlah pasangan Anda dengan kasih. Kalo perlu tegur sambil "kasih" cek
atau berlian (Hmmm...mauu) (Yohanes 13:34-35)

5. Lupakanlah kesalahan masa lalu. Yang perlu diingat tuh: masa2 romantis.
Hmmmm... (Yesaya 1:18; Amsal 16:6)

6. Boleh lupakan yang lain, tetapi jangan pasangan Anda. (Tapi jangan lupa
mandi, apalagi sampe lupa kasih uang bulanan) (Kidung Agung 3:1-2)

7. Jangan menyimpan amarah sampai matahari terbenam. Kecuali kalau anda bisa
menahan matahari untuk tidak terbenam. (Efesus 4:26-27)

8. Seringlah memberikan pujian kepada pasangan Anda. Kalau perlu nyanyiin
walaupun fals. (Kidung Agung 4:1-5; 5:9-16)

9. Bersedia mengakui kesalahan. (Yah, paling ditempeleng atau
di'ngambek'in. .. He he) (1Yohanes 1:9)

10. Dalam pertengkaran, yang paling banyak bicara dia-lah yang salah.
(Untuk nutupin kesalahan tuh....... Ha ha ha) (Matius 5:9)

-Aoi-

1 komentar:

yuu mengatakan...

lah kalo marahnya pas matahari udah terbenam gmn donk ??